Al Muhaimin
Wednesday, March 27, 2013
0
comments
Asmaul husna adalah nama-nama baik, agung, dan indah yang dimiliki oleh Allah Swt. Penjelasan Asmaul husna yang kita ketahui selama ini ada 99 nama dan salah satu dari nama - nama tersebut adalah AL-MUHAIMIN - Yang memiliki makna memperhatikan, menjaga, serta menaungi Hamba-Hamba-Nya dalam segala keadaan. Atau Yang Maha Pelindung tanpa terkecuali.
Barangsiapa yang membacanya 100 kali setelah sembahyang sunat dua rakaat (terutama diwaktu tengah malam), Insyaallah akan dibersihkan zahir dan batinnya dan tetap bercahaya hatinya, dan barang siapa yang membacanya sebanyak 145 kali setelah sembahyang Isyak, Insyaallah akan kuat khafazhnya.
Al-Muhaimin (mampu menjaga diri sendiri)
Barangsiapa yang membacanya 100 kali setelah sembahyang sunat dua rakaat (terutama diwaktu tengah malam), Insyaallah akan dibersihkan zahir dan batinnya dan tetap bercahaya hatinya, dan barang siapa yang membacanya sebanyak 145 kali setelah sembahyang Isyak, Insyaallah akan kuat khafazhnya.
Al-Muhaimin (mampu menjaga diri sendiri)
Dan sebaik-baik menjaga diri adalah dengan selalu berpedoman pada Al-Quran dan Sunnah Nabi yang memiliki ajaran yang tinggi nilainya. Sebagai umat Islam, kita harus meyakini (iman) terhadap keduanya dan meyakini bahwa hanya dengan berpegang teguh pada ajaran Allah kita akan dapat menyelamatkan hidup kita di akherat kelak.
0 comments:
Post a Comment